Kamis, 31 Desember 2015

Poffertjes, Jajanan Khas Belanda

WisataBelanda.Blogspot.Com Lagi jalan-jalan di kota-kota besar di Belanda? Hm... kalau pas perut agak lapar tapi belum saatnya makan, maka poffertjes sepertinya pilihan yang bagus. Poffertjes itu kue kecil mirip pancake dan seringkali dijual di depan toko atau restoran, atau di stand-stand kecil yang didirikan di keramaian. Kalau lagi fresh, panas-panas habis diangkat dari pan (cetakan)-nya, rasanya nikmat. Manis dan lembut di mulut.

Poffertjes memang sangat kental Belanda-nya. Karena kue mungil ini memang aslinya dari negeri bunga tulip ini. Harganya-pun lumayan murah, biasanya, kalau untuk 10 biji dapat dibeli dengan harga sekitar 2 Euro. Kalau mau lebih banyak, misal 20 biji, ya kalikan saja deh, kira-kira 4 Euro gitu, atau barangkali akan ada sedikit potongan harga oleh penjualnya. Poffertjes jika ditilik dari sisi bahasa, terdiri dari dua kata, yaitu poffer yang berarti pancake dan tjes yang berarti mini. Jadi poffertjes artinya pancake mini atau pancake mungil.

poffertjes yang lembut dan manis bertabur gula dan lelehan mentega nikmat disantap hangat-hangat fresh dari cetakannya
poffertjes, jajanan pancake mini asli Belanda (credit: Cheryl Foong)

Poffertjes itu memang nikmat kalau disantap lagi panas atau hangat. Kue berbahan dasar telur, terigu, mentega, susu, dan diberi ragi sehingga mengembang ini rasanya manis legit karena diberi taburan gula halus dan beberapa blok mentega yang sedikit meleleh karena panasnya poffertjes yang baru diangkat dari cetakannya.


Cetakan poffertjes dibuat berbentuk segiempat dan berlubang-lubang kecil, atau dapat juga cetakannya berbentuk bulat. Biasanya kalau untuk jualan, pedagang poffertjes menggunakan cetakan berbentuk segiempat dengan banyak lubang cetakan untuk poffertjesnya. Bisa sampai ratusan poffertjes dapat dipanggang pada cetakan itu.

Aroma adonan yang dimasak dengan dipanggang itu akan tercium ke sekitarnya. Wangi khas kue ini. Poffertjes itu yang original ya bertabur gula halus dan diberi mentega, tetapi sering juga dibuat variasi dengan menambahkan es krim atau saus coklat dan stroberi. Kadang dikasih irisan lemon pula.

poffertjes adalah kue pancake mini yang terkenal di kalangan wisatawan di belanda, rasanya manis dan enak dimakan panas-panas
sebuah stand yang menjual poffertjes (credit: bertknot)

Penggunaan ragi pada adonan membuat kue kecil ini mengembang, berongga-rongga kecil sehingga terasa empuk. Teksturnya juga lembut karena adanya susu cair yang ditambahkan. Saat dimasak di atas cetakan, poffertjes yang sudah mulai kecoklatan kemudian dibalikkan dengan sebuah alat semacam garpu bertangkai agak panjang. Jadinya bagian yang berwarna kecoklatan ada pada kedua sisinya. Kalau sudang matang, poffertjes tinggal ditusuk dengan alat tersebut untuk dimasukkan ke dalam kotak kertas atau wadah berbahan plastik atau stryfoam. Lalu ditaburi gula halus, ditambahkan beberapa blok mentega, atau disiram saus coklat, es krim, atau saus stroberi.

Salah satu stand terkenal di kalangan turis adalah stand poffertjes yang ada di Albert Cuyp Market yang beralamat di Albert Cuypstraat ,1072 CN   Amsterdam. Pasar ini buka dari jam 09.30 pagi sampai jam 5 petang, dari hari Senin sampai Sabtu, dan dapat tutup lebih awal di musim dingin (winter) atau saat cuaca kurang baik.

Penjual poffertjes fresh dari pan itu akan memberikan beberapa alat tusuk berupa garpu kecil dari plastik atau kayu. Nikmati poffertjes panas-panas. Enak buat mengganjal perut sehabis keliling kota-kota di Belanda seperti Amsterdam. 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...